DPW PAN Maluku gelar Muscab DPC PAN se-Maluku Jelang Pileg 2024

  • Whatsapp

AMBON, SNI.ID : DPW PAN Maluku menggelar Musyawarah Cabang (Muscab) PAN se-Maluku ke-V serentak secara virtual, di Sekretariat DPW PAN Maluku, Sabtu (17/7).

Secara Virtual Muscab Bersama DPC PAN Ke-V se-Maluku ini diikuti oleh 11 DPD PAN Kab/Kota dan 118 DPC PAN Kecamatan Se Maluku dengan mengusung tema “Kuatkan Konsolidasi, Solidkan Internal Menuju Maluku Basis PAN”.

Ketua DPW PAN Maluku, Wahid Laitupa,S.Sos, dalam sambutannya  secara Virtual, dalam sambutanya menyampaikan ucapan terima kasih kepada Ketum DPP PAN, Zulkifli Hasan, Ketua POK, Ahmad Mumtaz Rais, Sekjend, Edi Soeparno danWaketum, Viva Yoga, atas segala dorongan serta motivasi baik secara moril maupun materiil kepada DPW PAN Maluku.

“Sehingga konsolidasi tetap berjalan mulai dari Musda Bersama dan sekarang Muscab Bersama dan InsyaAllah nanti akan diikuti juga oleh Musran Bersama,” ujarnya.

Menurutnya, walaupun Muscab ini dilakukan secara virtual, tapi tidak mengurangi mekanisme serta aturan-aturan yang ada dalam AD/ART PAN serta petunjuk pelaksanaan dan petunjuk teknis maupun peraturan organisasi.

“Kepada Saudara-saudarku di DPD PAN se-Kabupaten/Kota dan terutama kepada seluruh DPC PAN di Kecamatan-kecamatan se-Maluku, untuk lebih lagi menguatkan Konsolidasi dan Koordinasi, baik secara Internal Partai maupun Eksternal. Yaitu dengan memperbanyak silaturahmi dengan organisasi, baik organisasi kemahasiswaan maupun organisasi kemasyarakatan dan yang paling utama organisasi keagamaan, dalam rangka memohon restu serta dukungan buat PAN pada Pileg 2024 yg akan datang,” pungkasnya. (*)

Baca Juga:  Ditlantas Polda Maluku Bersama Jasa Raharja Cabang Maluku Gelar Forum Komunikasi Lalu Lintas

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *