Situasi Kamtibmas Kondusif, Binmas Polsek Saparua: Tidak Ada Kasus Menonjol hingga Juli 2025

  • Whatsapp

SNI.ID, SAPARUA — Situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) di wilayah hukum Polsek Saparua terpantau aman dan kondusif hingga pertengahan tahun 2025. Hal ini disampaikan oleh Ps. Panit Binmas Polsek Saparua, Aipda Abraham Sopaheluwakan, dalam keterangannya kepada media, Sabtu (28/6/2025).

Menurut Aipda Abraham, sejak Januari hingga Juli 2025, tidak tercatat adanya kasus yang menonjol, termasuk konflik antar kampung di wilayah Kecamatan Saparua maupun Saparua Timur.

“Sampai saat ini belum ada laporan polisi terkait kasus-kasus antar kampung maupun permasalahan menonjol lainnya. Situasi masih aman terkendali,” ungkapnya.

Ia menambahkan bahwa kondisi ini merupakan hasil dari pendekatan preventif yang terus dilakukan oleh Unit Binmas (bhabinkamtibmas ) Polsek Saparua, melalui komunikasi aktif dengan masyarakat, tokoh agama, dan tokoh adat dalam menjaga harmoni sosial.

“Kami terus membangun kemitraan dengan warga untuk menciptakan rasa aman bersama. Peran serta masyarakat dalam menjaga ketertiban sangat kami apresiasi,” lanjut Aipda Abraham.

Polsek Saparua melalui Unit Binmas tetap berkomitmen untuk meningkatkan patroli dialogis dan penyuluhan kamtibmas guna mencegah potensi konflik serta mengajak masyarakat untuk segera melapor apabila terjadi permasalahan di lingkungan mereka.

Ia menambahkan dengan tetap terjaganya stabilitas wilayah hingga pertengahan tahun hingga berakhir 2025 dan selanjutnya tetap kondusif.

“Polsek Saparua berharap situasi ini dapat dipertahankan bahkan ditingkatkan, demi mendukung kelancaran pembangunan dan kehidupan masyarakat yang damai,”tambahnya. (*)

Baca Juga:  Jelang Pelaksanaan Ops Lilin Salawaku 2024, Satbrimob Maluku Gelar Pasukan, Kendaraan, Alut dan Alsus

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *