Operasi Aman Nusa II Polda Maluku Tekan Penyebaran Covid-19

  • Whatsapp

Ambon SNI – Kepolisian Daerah Maluku masih terus melaksanakan Operasi Aman Nusa II, atau Penanganan Covid-19. Saban hari, puluhan personel dikerahkan, baik dengan menggunakan kendaraan roda dua, maupun roda empat.

Puluhan personel dari Bidhumas, Ditbinmas, Ditsamapta dan Satbrimob Polda Maluku yang tergabung dalam Satgas Ops Aman Nusa II ini, senantiasa menyasar tempat-tempat rawan penyebaran virus pandemi. Seperti di pemukiman penduduk, tempat keramaian dan fasilitas umum lainnya di Kota Ambon.

Hari ini, Selasa (16/2/2021), puluhan personel yang diterjunkan masih tetap membawa misi yang sama yaitu melakukan sosialiasi protokol kesehatan, patroli kamtibmas, pengamanan tempat penyimpanan vaksin Sinovac, mengatur lalulintas dan penyemprotan cairan disinfektan.

“Hari ini tim yang dikerahkan diantaranya berasal dari Bidhumas 2 personel, Ditbinmas 4 personel, Ditsamapta 14 personel dan 10 personel dari Satbrimob,” kata AKBP Jhon Wattimena, perwira pengendali operasi hari ini.

Menurutnya, tim penyemprotan disinfektan berasal dari Subden III KBR Detasemen Gegana, Satbrimobda Maluku. Tim ini dipimpin perwira pengendali Iptu A. Manulang.

Lokasi penyemprotan hari ini mulai dari Kawasan pangkalan ojek RS Bhakti Rahayu, Jln Diponegoro, Jln Dr. Sutomo, Jln Dr. Tamaella, Jln Dr. Kayadoe, Pangkalan Ojek dan Lapak Pedagang Kudamati, RSUD Haulussy dan Jln Dr. Malaihollo, Pangkalan Ojek dan Indomaret Air Salobar, Lapak pedagang dan taman Air Salobar, Jln Dr. Siwabessy, Jln Dr. Sitanala, Jln Rijali dan Jln Cendrawasi Ambon.

Sementara untuk personil Subsatgas Ditsamapta Polda Maluku dipimpin AKP Titus Letfungun. Mereka melaksanakan patroli jalan raya, pengaturan arus lalulitas, penjagaan tempat penyimpanan vaksin dan sosialisasi protokol kesehatan kepada masyarakat.

Ia menyebutkan, sasaran yang dituju hari ini oleh Subsatgas Ditsamapta yaitu Kawasan Pasar Mardika, Pelabuhan Speedboat Mardika, Depan Amplaz, Pertigaan Gong Perdamaian, Pohon Pule, Batu Gantung, Kudamati, Pasar Gudang Arang, OSM, Talake Dalam, Waihaong, Perempatan depan Masjid Al-Fatah, Depan Kantor PELNI Ambon, Batu Merah, Asrama Haji Ambon, Balai Diklat Poka, Balai Diklat Agama dan RS Bhayangkara Ambon.

Baca Juga:  Hadiri Pembukaan Sidang GPI, Gubernur : Gereja Hadir Perjuangkan Kepentingan Rakyat

“Pelaksanaan sosialisasi protokol  kesehatan, patroli jalan raya, penjagaan, pengaturan, penyemprotan cairan disinfektan dalam rangka operasi aman nussa dua hari ini berjalan dengan lancar hingga selesai,” tandasnya. (SNI-01)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *