AMBON, SNI.ID : Komandan Kodim 1503/Tual Letkol Inf Mario Christian Noya selaku Dansatgas TMMD Ke-110 didampingi Dan SSK Kapten Inf Hi. Bakri Renhoat meninjau langsung sasaran fisik program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Ke-110 yang berlokasi di Desa Perkampungan Rakyat dan Desa Kampung Baru, Kelurahan Siwalima, Kecamatan Pulau-pulau Aru, Kabupaten Kepulauan Aru, Kota Dobo, Senin (22/03/2021).
Dalam kunjungannya kali ini, dimanfaatkan Dandim untuk memastikan proses pembangunan infrastruktur melalui Program TMMD Ke-110 sudah berjalan sesuai harapan, mengingat waktu penutupan kegiatan ini sudah semakin dekat.
Dalam kesempatan itu Dandim meninjau sasaran Fisik TMMD diantaranya pembangunan jembatan di perkampungan Rakyat dan pembangunan Drainase dengan panjang 243 meter, terletak di kawasan Kampung Baru, Jalan Lukas Mairering, RT 01/01 Kota Dobo,
Dandim berharap pengerjaan semua sasaran Fisik harus rampung tepat waktu, seperti halnya pembangunan Drainase yang sudah mencapai 83%, dengan sisa waktu yang ada, harus dimanfaatkan semaksimal mungkin untuk mencapai target sehingga sebelum penutupan TMMD semua sudah rampung dan siap digunakan oleh masyarakat.
“Saya berharap pengerjaan semua sasaran Fisik harus rampung tepat waktu, seperti halnya pembangunan Drainase yang sudah mencapai 83%, dengan sisa waktu yang ada, harus dimanfaatkan semaksimal mungkin untuk mencapai target sehingga sebelum penutupan TMMD semua sudah rampung dan siap digunakan oleh masyarakat,”. (SNI-01)