SNI.ID, AMBON : Gubernur Maluku Murad Ismail menyumbang hewan kurban seekor sapi jantan, jenis Madura dari Kabupaten Maluku Tengah, berbobot 800 kg pada Hari Raya Idul Adha 1444 Hijriah Tahun 2023,, kepada Imam Masjid Raya al-Fatah Ambon menyambut Idul Adha 1444 Hijriah yang jatuh pada 29 Juni 2023.
Penyerahan bantuan hewan kurban di pelataran Masjid Raya Al-Fatah Ambon, Rabu (28/6/2023). Hal itu dilakukan Gubernur juga menyerahkan seekor sapi jantan, jenis Limousin, berbobot 900 kg milik Presiden Republik Indonesia Joko Widodo kepada Imam Masjid Raya Al-Fatah, H. R Hasanussi.
Kemudian sapi tersebut akan diserahkan kepada Masyarakat Negeri Asilulu, Kecamatan Leihitu, Kabupaten Maluku Tengah.
Selanjutnya, Gubernur kembali menyerahkan hewan kurban bantuan Pemerintah daerah provinsi Maluku sebanyak 97 ekor Sapi jenis Bali, seberat 90-100 kg dan 30 ekor Kambing, kepada Panitia Idul Qurban yang telah terbentuk pada Masjid-Masjid atau pemukiman masyarakat yang tersebar di Kota Ambon, Kabupaten Maluku Tengah, Kabupaten Seram Bagian Timur dan Kabupaten Seram Bagian Barat.
Gubernur Maluku dalam sambutannya menjelaskan hakekat penyembelihan hewan kurban saat Hari Raya Idul Adha, adalah untuk mengenang peristiwa iman yang terjadi pada Nabi Ibrahim dan putranya Nabi Ismail AS, dengan penuh keikhlasan lahir batin, mampu mengorbankan sesuatu yang sangat dicintai untuk memenuhi perintah Allah SWT.
“Ibadah kurban tidak hanya sekedar untuk memenuhi kebutuhan konsumsi saja, tetapi juga mengandung hikmah dan makna besar dalam kehidupan sebagai makhluk sosial,”jelasnya.
Gubernur berharap momentum ber-kurban ini mampu menjadi salah satu upaya untuk menghilangkan jurang pemisah antara yang mampu dan yang tidak mampu, agar bisa hidup berdampingan, saling tolong menolong dengan penuh kedamaian.
Kegiatan penyerahan hewan Kurban ini turut dihadiri, Pangdam XVI Pattimura Mayjen. TNI. Ruruh Aris Setyawibawa, Danlanud Pattimura, Sekda Maluku Sadali Ie, Wakil Ketua DPRD Maluku Azis Sangkala, Pj. Walikota Ambon Boedewin Wattimena serta sejumlah pimpinan OPD lingkup Pemerintah Provinsi Maluku. (*)