Jelang HUT TNI KE-77, Zidam XVI/Pattimura Ikut Berpartisipasi Dalam Pameran Alutsista

  • Whatsapp

SNI.ID, AMBON : Dalam rangkaian kegiatan dalam rangka HUT TNI ke 77 tanggal 5 Oktober 2022, Zidam XVI/Pattimura turut serta berpartisipasi dalam Pameran Alat Utama Sistem Persenjataan (Alutsista) TNI yang diselenggarakan tanggal 1 Oktober – 2 Oktober 2022, di Lapangan Merdeka Ambon.

Dalam kegiatan ini juga, Komandan Pangkalan Utama Tentara Nasional Indonesia Angkatan Laut (Danlantamal) Ambon Brigjen TNI Said Latuconsina membuka kegiatan pameran Alutsista tersebut.

Bacaan Lainnya

Dalam stan pameran Zidam XVI/Pattimura menunjukkan bawasannya Satuan Zidam XVI/Pattimura adalah salah satu badan pelaksana (Balak) di Kodam XVI/Pattimura yang mempunyai tugas menyelenggarakan kegiatan perencanaan kontruksi, administrasi pengadaan barang dan jasa, dan fasilitas jasa LTGA dijajaran Kodam XVI/Pattimura.

Selain itu juga dijelaskan tentang satuan Zeni mempunyai fungsi sebagai Mobility sehingga mampu membantu gerak maju pasukan kawan dan sebagai Kontra Mobility dimana mampu menghambat gerak maju pasukan lawan.

Yang sangat menarik bagi para pengunjung pameran, disitu juga Zidam XVI/Pattimura menunjukkan mengenai 9 kemampuan yang dimiliki oleh satuan Zeni yaitu Kontruksi, Destruksi, Samaran, Rintangan, Penyeberangan, Perkubuan, Lidikzi, Jihandak, dan Nubika.

Pada kesempatan tersebut, Kazidam XVI/Pattimura Kolonel Czi Denden Sumarlin, S.E., M.M menjelaskan satuan Zidam XVI/Pattimura turut serta dalam pameran Alutsista ini dengan tujuan agar kalangan masyarakat mengetahui tentang apa itu satuan Zeni, baik tugas-tugasnya maupun kemampuannya.

“Kami melihat masyarakat antusias dalam melihat pameran ini dan sangat antusias menerima penjelasan dari personel kami,”jelas orang nomor satu di Satuan Zidam XVI/Pattimura ini.

Kazidam XVI/Pattimura juga menambahkan semoga kedepannya masyarakat bisa mengerti tentang kemampuan satuan Zeni, bukan hanya tentang kontruksi akan tetapi masih banyak kemampuan yang dimiliki oleh satuan Zeni lainnya. (SNI-01)

Baca Juga:  Jelang HUT TNI Ke-77, Kodam XVI/Pattimura Gelar Donor Darah

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *